Kamis, 02 Januari 2025

4 Jenis Bunga yang Bakal Tren pada Tahun 2025, Ada Favoritmu?

 


Memiliki bunga segar tentunya akan menambahkan keindahan dan warna pada rumah.


Bunga dengan bentuk yang cantik dan aroma yang harum akan memberikan suasana yang menyegarkan setiap harinya.


Menjelang pergantian tahun, ada beberapa jenis bunga yang akan menjadi tren dan banyak digemari di tahun 2025.


Pakar bunga di Arena Flowers, perusahaan yang menjual karangan bunga di Inggris, telah menganalisa data pencarian minat Google selama dua tahun terakhir untuk mengidentifikasi varietas bunga mana yang akan populer pada tahun 2025.


Nah, disadur dari Martha Stewart, berikut ini 4 jenis bunga yang akan tren di tahun 2025.


Peony 



Bunga peony menjadi tren bunga yang paling ditunggu-tunggu pada tahun 2025. Bunga abadi berwarna merah muda yang lembut dan banyak digemari ini adalah bunga favorit yang tak lekang oleh waktu.

Data pencarian Google mengungkapkan bahwa pencarian bunga peony secara global di internet telah menunjukkan peningkatan sebesar 175 persen selama dua tahun terakhir. 

Data penelusuran selama setahun terakhir menunjukkan bahwa bunga yang indah dan romantis ini akan terus menjadi berita besar pada tahun 2025.


Tulip 



Tidak mengherankan jika bunga tulip diprediksi akan menjadi bunga paling populer pada tahun 2025, karena minat pencarian di internet melaporkan peningkatan sebesar 127%.

Data menunjukkan minat terhadap tulip berwarna biru dan tulip Yerusalem sebagai bunga paling populer kedua di kota-kota besar seperti New York dan Los Angeles.


Snapdragon



Snapdragon atau bunga mulut naga, mengalami peningkatan minat pencarian sebesar 123%. Popularitas snapdragon telah terbentuk di banyak kota besar di seluruh dunia, seperti New York, London, Berlin, Sydney, dan Abu Dhabi, menurut Arena Flowers. Snapdragon menjadi lambang kekuatan, keanggunan, dan ketahanan, sehingga menjadikannya bunga yang sempurna untuk hadiah.


Anyelir 



Bunga anyelir, terutama varietas merah muda, akan menjadi semakin populer. Hal ini karena bunga anyelir merupakan versi yang lebih terjangkau dan mudah didapat, jika dibanding bunga peony dan mawar merah muda yang banyak digemari.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Avatar: The Way of Water, Dominasi Tak Terbendung di Box Office Global

Di tengah serbuan film-film baru yang berlomba menarik perhatian, “ Avatar: The Way of Water ” berdiri sebagai raksasa sinematik yang tak t...